Pages

Ads 468x60px

Senin, 07 Oktober 2013

Hewan kurban

Hari Idul Adha sudah dekat. Mari kita bersiap-siap untuk menjalankan tuntunan yang dicontohkan oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail, yaitu menyembelih hewan kurban. Ada beberapa catatan yang harus diperhatikan untuk berkurban, yakni :

1. Jika yang berkurban adalah laki-laki atau kepala keluarga, maka disunahkan untuk tidak memotong kuku atau bulu/rambut yang tumbuh di tubuh semenjak tgl 1 dzulhijah hingga hewan kurbannya disembelih.

2. Hewan yang boleh dijadikan sebagai hewan kurban hanyalah kambing/domba, sapi/kerbau, dan unta. Hewan selain yang disebutkan diatas tidak bisa dijadikan kurban

3. Satu hewan kurban dapat diniatkan untuk satu keluarganya, walaupun jumlah anggota keluarganya banyak sekalipun

4. Satu kambing dikurbankan untuk 1 orang, 1 sapi dapat dikurbankan untuk 7 orang, dan unta untuk 10 orang. Yang dimaksud ini adalah pembiayaannya. Dan masing-masing yang urunan dapat meniatkannya untuk dirinya beserta keluarganya.

5. Tidak terdapat contoh untuk kurban yang pembiayaannya dilakukan secara kolektif. Contohnya yang sering dilakukan di sekolah-sekolah, yang seluruh siswanya melakukan urunan untuk dapat membeli hewan kurban. Para ulama banyak yang berpendapat hal ini tidak sah.

6. Sebaiknya memilih hewan kurban yang sehat badannya, gemuk, tidak buta,tidak pincang, dan tidak patah atau retak tanduknya.

7. Disunahkan untuk menyembelih sendiri hewan kurbannya. Namun jika tidak bisa maka disunnahkan untuk melihat secara langsung proses penyembelihannya. Selain itu penyembelihannya sebaiknya berada di lapangan yang sama dengan tempat sholat iedul adha.

Demikian catatan tentang hewan kurban. Semoga bermanfaat untuk kedepannya.

Sumber :
Kajian BDI pertamina pusat tgl 7 oktober 2013 di musholla al kautsar
http://muslim.or.id/fiqh-dan-muamalah/hukum-qurban-secara-kolektif.html
http://muslim.or.id/fiqh-dan-muamalah/kurban-dengan-ayam-kuda-selain-unta-sapi-dan-kambing.html
http://muslim.or.id/fiqh-dan-muamalah/satu-kurban-untuk-satu-keluarga.html

 

Sample text

Sample Text

Sample Text